KEMERIAHAN KIRAB BUDAYA DALAM RANGKA HUT KARTASURA KE-344

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh..

Sahabat AH, pada Hari Minggu, 15 September 2024 Assalaam Hypermarket ikut serta meramaikan dan juga sekaligus melestarikan budaya dalam acara Kirab Budaya yang memperingati Hari Jadi Kartasura Ke-344. Banyak sekali masyarakat yang berantusias, ada yang menonton dan ada juga yang ikut serta dalam Kirab Budaya.

Acara ini dimulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 13.00 dengan melewati rute Jl. Slamet Riyadi Kartasura. Begitu banyak dan beraneka ragam kostum atau budaya yang dipertontonkan di acara tersebut. Salah satunya yaitu Assalaam Hypermarket dengan menghias kendaraan menjadi Kebo Kinul yang mana merupakan iconic dari Kartasura itu sendiri, yang memiliki tarian khas yang namanya Tari Kebo Kinul.

Kirab Budaya berlangsung dengan lancar dengan dihadiri oleh Bupati Sukoharjo yaitu Ibu Etik Suryani, SE, MM. yang memberikan respon positif terhadap warga masyarakat Kartasura. Dengan adanya Kirab Budaya ini diharapkan dapat terus memberikan nilai-nilai positif untuk anak muda agar selalu melestarikan Budaya Tradisional.

Sekian artikel kali ini, sampai bertemu di event berikutnya. Terima kasih Sahabat Assalaam Hypermarket.